PROGRAM BANTUAN DANA UNTUK KEGIATAN KEMAHASISWAAN (DARI DIKTI)

Pada tahun anggaran 2010, Direktorat Kelembagaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi meluncurkan Program Bantuan Dana untuk Kegiatan Kemahasiswaan. Program ini bersifat kompetitif yang bertujuan memberikan dukungan kepada mahasiswa (perseorangan maupun kelompok) atau organisasi kemahasiswaan untuk menyalurkan bakat, minat dan kemampuannya dalam bidang tertentu yang dapat menambah wawasan keilmuan, pembentukan sikap, dan keterampilan.

Bantuan dana diberikan antara 5 jt sampai dengan 250 jt, berdasarkan pengelompokan kegiatan regional, nasional dan internasional dan penilaian kelayakan usulan sesuai dengan kegiatan yang akan dilaksanakan.

Persyaratan, mekanisme dan format proposal silakan membaca web kemahasiswaan.um.ac.id.

Fatmawati (Kabag Kemahasiswaan)

Post Author: humas admin

Leave a Reply

Your email address will not be published.