Peningkatan Kecepatan Akses Internet UM #5

Mulai hari Kamis, 3 Mei 2012 anggota Dream Team IT yaitu Mas Fahmi, Mas Rizky, dan kawan-kawan mulai mengatur routing jaringan inti (core network)  dan mencoba untuk mengatur bandwidth. Setelah mencoba dan mengatur maka ditetapkan bahwa mulai Jumat 4 Mei 2012 diterapkan hal sebagai berikut:

1. Pengguna melalui wireless dan kabel tidak menggunakan proxy.

2. Pengguna melalui kabel harus mengisi Preferred DNS dengan 100.100.100.2.

Pada hari Jumat pagi memang sempat terjadi kepanikan karena unit kerja tidak dapat mengakses internet karena keputusan semalam belum sempat disosialisasikan. Setelah unit kerja dikabari maka kepanikan mereda.

Pembenahan setting segera dilakukan di Rektorat dan di A3. Mudah-mudahan bisa segera dinikmati agar Pak Rofi’uddin (PR II) tidak pernah berkata lagi “kalau di tempat saya saja tidak lancar apalagi di tempat lain.”

Saat ini akses internet  untuk server mulai dibedakan dengan akses internet untuk pengguna. Akses internet untuk server menggunakan 32 Mbps campuran (domestik/internasional) dan akses internet untuk pengguna adalah 18 Mbps campuran (domestik/internasional)  + 60 Mbps domestik. Belum juga dipisahkan sama sekali karena masih dimungkinkan penggunaan silang (load balancing). Sedang dicoba pengaturan yang lebih baik yaitu layanan dibalik, karena server lebih banyak diakses oleh domestik. Mudah-mudah bisa lebih baik lagi dan penyewaan bandwidth untuk tahun 2013 lebih terencana dan merupakan hasil perundingan bersama berdasarkan kebutuhan dan dana yang ada.

Setelah itu mulai muncul komentar yang memuji peningkatan kecepatan akses internet. Ada komentar dari FIP yaitu Mas Laksono Budiarto dan Mas Ronny. Pada hari Sabtu saya juga bertemu dengan 7 orang mahasiswa Fisika dan mereka juga berkomentar dengan semangat: “Wah, akses internetnya sangat cepat.”

Mudah-mudahan setting yang dilakukan sudah tepat, masih harus ditunggu perkembangannya setelah semua unit kerja sudah memakai itu. Jika memang lancar maka beberapa unit yang menyewa Speedy 3 Mbps tentu akan menghentikan langganannya sehingga ada efisiensi dana.

Pada hari Senin, 7 Mei 2012 Dream Team IT akan turun ke unit-unit kerja untuk memastikan bahwa setting sudah dilakukan dengan benar. Mari kita dukung dengan memberikan masukan dan ucapan selamat atas kerja keras mereka yang bisa menimbulkan perubahan pesat hanya dalam jangka waktu 2 minggu. Perubahan yang telah ditunggu sejak hampir 4 tahun yang lalu.

Mohon masukan tentang kecepatan akses internet di unit kerja Saudara sejak Jumat, 4 Mei 2012.

 

Malang, 6 Mei 2012

Johanis Rampisela (Anggota Pokja IT UM)

Post Author: humas admin

Comments are closed.