Mengapa Pohon di Belakang Gedung A2 Ditebang?

Pagi ini, Rabu 21 Oktober 2009, pukul 06.30, saya memarkir mobil di belakang Gedung A2. Saya terhenyak mendengar bunyi yang bagi saya sangat mengerikan, bunyi chain saw (gergaji berantai). Gergaji itu biasa digunakan untuk memotong pohon besar. Saya sudah sering melihat akibat chain saw saat melakukan jelajah alam. Pohon-pohon berdiameter besar yang sudah puluhan bahkan ratusan tahun habis dalam waktu cuma 20-30 menit.

Sangat-sangat sedih melihat pohon-pohon di belakang Gedung A2 bertumbangan satu demi satu.

Akan dibuat apakah tempat itu? Mudah-mudahan penggantinya senilai dengan lima pohon besar yang sudah dipotong. Berikut ini beberapa foto yang diambil saat pemotongan.

Penebangan-Pohon

Beberapa jam kemudian saya kembali dan bertanya kepada Pak Kus, Satpam, “Mau dibuat apa Pak?” Pak Kus menjawab “Taman Pak, kalau menurut saya dibuat parkir saja sekalian”. Saya sadar bahwa tiap orang mempunyai cara pandang berbeda.

Mudah-mudahan taman yang akan dibangun mampu mengganti peran pohon. Setelah tamannya jadi akan saya muat berita dan fotonya lagi. Belakangan ini UM memang sedang giat membenahi keindahan lingkungannya semoga bertambah asri, tetapi hendaknya jangan lagi menebang pohon.

Malang, 21 Oktober 2009

Johanis Rampisela

Post Author: humas admin

Comments are closed.