Eco-Wisdom: Program Pengadaan Air Bersih dari Potensi Sumber Air Lokal di Tuban

 

Oleh: Musyafa U., M. Nur Asy’ari (Mahasiswa Teknik Mesin FT), Happy Jessika Putri W. (Mahasiswa Manajamen FE), dan Widya Kartika A. (Mahasiswa Kimia FMIPA)

Universitas Negeri Malang (UM)

Tuban, merupakan salah satu daerah di Jawa Timur yang terdampak bencana kekeringan setiap musim kemarau tiba, menurut data BPBD Kab. Tuban dalam kurun waktu 4 tahun terakhir (2013-2017) dari jumlah tujuh Kecamatan, sebanyak 37 dusun dari 26 desa terdampak kekeringan. Salah satu daerah yang mengalami masalah kekeringan adalah Dusun Maibit Wetan, Kec. Rengel-Tuban.

Setelah melakukan observasi pada daerah Dusun Maibit Wetan yang mengalami kekeringan dan krisis air bersih (9/5), dalam upaya mengatasi masalah tersebut tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Universitas Negeri Malang (UM) menggagas sebuah program yang bernama Eco-Wisdom.

“Eco-Wisdom (Energy Continously Of Water Domestic), itulah nama unik program PKM pengabdian masyarakat yang berfokus pada perintisan pengadaan air bersih dari pemanfaatan sumber air lokal. Rangkaian program Eco-Wisdom terdiri dari (1) Perancangan, (2) Pembuatan, dan (3) Sosialisasi Program”, ujar Ketua Tim PKM.

Selama implementasi program Eco-Wisdom yang sudah berjalan sejak bulan April yang lalu, tahapan akhir kegiatan yakni berupa perakitan instalasi tandon air sekaligus sosialisasi program Eco-Wisdom ke Mitra sasaran, yakni keluarga Pak Moro warga Dusun Maibit Wetan.

Kegiatan diawali dengan dengan briefing teknis pemasangan instalasi tandon air di rumah Pak Muslimin selaku relawan Eco-Wisdom, Selanjutnya tim melakukan pemasangan instalasi Eco-Wisdom, menariknya adalah pompa air yang digunakan merupakan inovasi buatan sendiri, yang diberinama “Eco-Sible Pump” sebuah pompa air tipe sentrifugal yang dibuat dari pemanfaatan rekondisi pompa Submersible dengan modifikasi pada sistem isap (Enlarge Suction Valve) serta sistem keamanan (Autopressure) menjadikan “Eco-Sible Pump” memiliki beberapa keunggulan dibandingkan pompa air lainnya, diantaranya: (1) meningkatkan volume debit air, (2) meningkatkan efisiensi daya energi listrik, dan (3) Tidak bersuara berisik.

Selanjutnya tim kami juga dibantu melalui gotong-royong oleh warga sekitar mulai dari pemasangan Toren (menara tandon air), hingga instalasi sambungan pipa.

Pak Moro selaku Mitra PKM-M menyampaikan, “Terima kasih banyak kepada tim Eco-Wisdom karena berkat program ini mulai sekarang warga Maibit Wetan bisa menikmati air bersih dari sumber lokal desa Maibit”.

Kepala Desa Maibit juga memaparkan bahwa Dusun Maibit Wetan ini merupakan daerah pegunungan kapur dan pipanisasi air dari PDAM sulit tersalurkan, padahal sebenarnya terdapat sumber air yang melimpah di daerah Beji (Puncak Bukit di Desa Maibit) yang memang kurang termanfaatkan. “Harapannya adalah Program Perintisan Eco-Wisdom ini terdapat keberlanjutan, sehingga kedepannya dari pihak desa rencananya akan melakukan pembuatan HIPUMP untuk lebih menghasilakan distribusi air lebih banyak ke warga seluruh Desa Maibit” tutup sang Kepala Desa.

Editor: Arvendo Mahardika

Post Author: humas admin

Leave a Reply

Your email address will not be published.